Contoh Soal Menentukan Bagian Teks dan Pembahasannya 2
1. Prof. Dr. Fuad Hasan, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tak pemah bercita-cita menjadi menteri. Dia piawai menggesek biola dan sering membolos sekolah untuk main bola. Pada tahun 1950, ia bermaksud meng-asah kemam-puan musiknya ke Roma, Italia. Akan tetapi, niat itu diurungkan dan akhirnya memilih masuk Fakultas Psikologi Ul. Ketika menjadi menteri dia tidak meng-ganti kurikulum karena dikhawatirkan menimbulkan keresahan masyarakat, anak didik dan juga guru. Dia seorang pemimpin yang bersahaja yang menikmati hidup apa adanya sebagai rahmat Tuhan.
Kutipan teks di atas merupakan bagian
A. pengenalan
B. tokoh peristiwa dan masalah
C. reorientasi
D. kesimpulan
Jawaban B
Pembahasan: Teks di atas merupakan teks biografi. Struktur teks biografi adalah 1) orientasi, 2) peristiwa dan masalah, 3) reorientasi. Paragraf tersebut merupakan bagian dari struktur peristiwa dan masalah. Struktur peristiwa dan masalah berisi tentang sebuah peristiwa atau kejadian yang pernah dialami, termasuk di dalamnya memuat tentang masalah yang pemah dihadapinya dalam mencapai tujuan serta cita-cita seorang tokoh. Paragraf tersebut berisi tentang usaha seorang tokoh dalam meraih cita-cita.
2. Dibandingkan dengan karya sastra seje-nis lainnya, novel ini kurang berbobot. Lukisan perwatakan kurang begitu mendalam, jalan ceritanya terkesan mendatar saja, tidak ada hal-hal yang menarik perhatian pembaca.
Penggalan teks ulasan di atas merupakan bagian...
A. simpulan teks
B. kelemahan teks
C. latar teks
D. keunggulan teks
Jawaban B
Pembahasan: Struktur teks ulasan meliputi orientasi, tafsiran, evaluasi, dan rangkuman. Paragraf tersebut berisi tentang kelemahan teks. Hal ini dapat diketahui dari kata "novel ini kurang berbobot, perwatakan kurang begitu mendalam .."sudah.
3. Di sebuah hutan, terdapat rawa yang dihuni oleh beberapa jenis ikan. Di antaranya adalah sekelompok ikan mujair yang hidupnya sangat tenteram dan bahagia. Mereka saling membantu satu dengan yang lainnya, kehidupan terasa tenang dan damai.
Struktur penggalan fabel di atas merupakan tahapan ....
A. orientasi
B. komplikasi
C. klimaks
D. resolusi
Jawaban A
Pembahasan: Struktur teks fabel, meliputi orientasi, komplikasi, resolusi, dan koda. Paragraf tersebut merupakan tahapan orientasi. Tahap orientasi merupakan bagian awal yang berisi pengenalan tokoh, latar tempat dan waktu, dan awalan masuk ke tahap berikutnya. Paragraf tersebut berupa pengenalan latar dan tokoh sebuah cerita.
loading...
0 Response to "Contoh Soal Menentukan Bagian Teks dan Pembahasannya 2"
Post a Comment